Berita

23 Ide Hadiah THR Untuk Konsumen Murah dan Unik 2024

Indra Bonit

Ide Hadiah THR Untuk Konsumen Murah dan Unik
Ilustrasi ide hadiah THR untuk konsumen, Source Image: www.atome.id

Iberian-Partners.com – Sebagai pemilik sebuah usaha seperti toko kelontong, sembako dan lainnya, tentunya kita sebagai pemilik harus memikirkan ide hadiah THR untuk konsumen. Mengingat sudah menjadi tradisi bahwa pemilik sebuah usaha kerap membagikan THR kepada konsumen, karyawan atau lainnya.

Nah di pertemuan kami akan membagikan beberapa rekomendasi terkait ide hadiah THR untuk konsumen. Kue kering toples, pakaian, perlengkapan ibadah (sarung, peci, mukena, sajadah) memang sudah menjadi ide hadiah THR yang umum.

Sebenarnya, selain ide hadiah THR tersebut juga masih banyak lagi ide-ide lain yang mungkin dapat kalian pilih untuk nantinya diberikan kepada para konsumen kalian. Disini kita juga harus bisa memilih manakah hadiah yang cocok serta harga yang cukup terjangkau.

Jika hadiah tersebut menarik, dan harganya juga cukup murah, tentunya kita dapat membagikan hadiah THR untuk banyak konsumen. Nah untuk lebih jelasnya mari langsung saja simak ide hadiah THR untuk konsumen yang sudah kami siapkan berikut ini.

Rekomendasi Ide Hadiah THR Untuk Konsumen Murah dan Unik

Umumnya THR akan dibagikan kepada mereka atau orang-orang yang berjasa dalam hidup kita. Akan tetapi, terkadang memberikan hadiah berupa THR dapat menjadi hal cukup sulit, terutama jika kita memiliki banyak sekali pelanggan yang ingin kita beri hadiah tersebut.

Maka dari itu, kalian harus benar-benar jeli memilih beberapa rekomendasi ide hadiah THR. Adapun beberapa rekomendasi tersebut diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Gantungan Kunci

Gantungan Kunci

Rekomendasi ide hadiah THR untuk konsumen ada gantungan kunci. Ya, mungkin terlihat kecil, akan tetapi ada banyak sekali model serta tipe gantungan kunci unik yang dapat kita pilih untuk dibagikan kepada konsumen.

2. Cokelat

Cokelat

Berikutnya ada cokelat. Ya, makanan satu ini juga bisa menjadi ide hadiah THR kalian untuk para pelanggan. Kalian dapat membeli cokelat dengan kemasan unik atau bisa juga dengan membuatnya sendiri dengan bermacam rasa.

3. Kartu Ucapan Lebaran

Kartu Ucapan Lebaran

Kartu ucapan THR juga dapat menjadi ide hadiah THR yang bisa kalian pilih. Kalian dapat membuat banyak kartu ucapan sendiri atau membelinya di tokok-toko. Tulis juga pesan singkat manis pada kartu ucapan dan kirimkan kepada pelanggan. Akan lebih baik jika disertai dengan bingkisan berupa parcel atau lainnya.

4. Buku

Buku

Kemudian ide berikutnya adalah dengan memberikan buku. Buku juga bisa menjadi hadiah yang bermanfaat bagi konsumen kalian. Pilihlah buku sesuai dengan minat serta hobi para konsumen setia kalian, seperti buku kuliner, fiksi atau motivasi.

5. Sepatu Kain

Sepatu Kain

Ide hadiah THR untuk konsumen berikutnya ada sepatu kain. Ya, sepatu kalian ini bisa kalian berikan kepada konsumen. Sepatu ini memiliki manfaat bagi konsumen, biasanya sepatu kain dapat digunakan ketika bersantai atau dipakai di dalam rumah.

6. Masker Kain

Masker Kain

Musim pandemi memang telah berakhir, namun apa salahnya jika kita selalu menjaga protokol kesehatan. Nah, disini masker kain dapat kalian hadiahkan kepada konsumen. Kalian dapat membelinya di apotek atau lainnya.

7. Kue Kering

Kue Kering

Kue kering menjadi hadiah yang sangat menarik serta umum diberikan sebagai bingkisan THR kepada konsumen. Kalian dapat membeli berbagai macam aneka kue kering atau bisa juga membuatnya sendiri dengan banyak macam rasa.

8. Tumbler

Tumbler

Ide hadiah THR untuk konsumen berikutnya ada tumbler. Tumbler sendiri menjadi hadiah yang cukup unik serta menarik. Dimana ini nantinya akan sangat bermanfaat oleh para konsumen ketika bepergian.

9. Kopi

Kopi

Kemudian ide berikutnya ada kopi. Kopi bisa menjadi hadiah menarik yang bisa diberikan kepada konsumen. Disini kalian dapat membungkus beberapa kopi dengan berbagai merek serta varian rasa.

10. Baju Tidur

Baju Tidur

Baji tidur merupakan ide hadiah yang nyaman dan tentunya bermanfaat bagi para konsumen kalian. Pilih baji tidur yang terbuat dari bahan lembut serta nyaman ketika digunakan.

11. Sabun

Sabun

Jika kalian mencari ide hadiah THR yang unik serta anti mainstream, mungkin barang satu ini bisa kalian pilih, ya Sabun. Sabun tentunya memiliki banyak manfaat bagi para konsumen. Disini kalian bisa memilih sabun dengan berbagai macam aroma segar serta kemasan menarik.

12. Dompet

Dompet

Barang-barang unik seperti dompet juga bisa kalian hadiahkan kepada para konsumen kalian. Dompet banyak dijadikan ide hadiah THR oleh banyak pengusaha untuk diberikan kepada karyawan dan juga konsumennya. Pilih dompet dengan harga terjangkau serta kualitas standar.

13. Kaos

Kaos

Selain itu, ide berikutnya ada kaos. Kaos juga bisa kalian hadiahkan kepada konsumen untuk THR. Kaos sendiri juga bermanfaat bagi konsumen yang menyukai fashion. Pilih kaos dengan desain menarik serta bahan berkualitas.

14. Handuk

Handuk

Ide selanjutnya ada handuk. Tidak berbeda dengan kaos, handuk juga tentunya bermanfaat bagi para konsumen. Silahkan pilih handuk dengan bahan lembut serta harga terjangkau. Bungkus handuk dengan tampilan menarik serta berikan kepada konsumen sebagai hadiah THR.

15. Tas

Tas

Ide berikutnya ada tas. Nah untuk jenis ini biasanya memiliki harga yang cukup terjangkau, bahkan tampilannya pun sangat beragam. Kalian bisa membelinya secara online atau offline di toko-toko tas terdekat di daerah kalian. Jangan lupa juga untuk membungkusnya dengan tampilan menarik.

16. Buah Kurma

Buah Kurma

Bulan ramadhan memang identik dengan buah kurma. Biasanya buah ini banyak diburu untuk nantinya dimakan ketika berbuka. Kalian bisa memberikan buah kurma ini kepada konsumen. Gunakan toples untuk menempatkan buah kurma dan isi juga dengan kalimat atau ucapan di dalamnya.

17. Voucher Belanja

Voucher Belanja

Ketika mendekati hari raya, tingkat belanja konsumen akan meningkat di setiap harinya. Nah disini kalian bisa memberikan voucher belanja kepada konsumen setiap yang telah melakukan pembelian dengan jumlah tertentu. Kalian bisa mengatur jangka waktu dari voucher tersebut, contohnya berlaku hingga H+15 lebaran. Ini menjadi ide yang cukup menarik sepertinya.

18. Satu Set Mug

Satu Set Mug

Mug cantik juga bisa menjadi ide hadiah THR untuk konsumen. Satu set mug cantik tentunya akan sangat bermanfaat, terlebih ketika hari raya tiba yang pasti akan ada banyak tamu datang ke rumah untuk bersilaturahmi. Disini mug tersebut akan sangat bermanfaat bukan?

19. Perlengkapan Ibadah

Perlengkapan Ibadah

Ide hadiah THR untuk konsumen berikutnya adalah perlengkapan ibadah. Perlengkapan ibadah ini bisa berupa mukena atau sarung atau baju koko. Selain nantinya digunakan ketika melaksanakan sholat ied, perlengkapan tersebut juga bisa digunakan ketika melakukan ibadah sholat wajib.

20. Alat Masak

Alat Masak

Selain barang-barang diatas, alat masak juga bisa menjadi ide hadiah THR untuk konsumen kalian. Alat masak juga memiliki banyak manfaat bagi banyak orang. Kalian bisa memberikan alat masak beragam yang umum digunakan.

21. Parcel

Parcel

Nah parcel menjadi salah satu ide hadiah THR paling umum dan banyak dipilih. Untuk memberikan hadiah ini, kalian bisa membungkusnya dengan baik, rapi serta unik pastinya. Jangan lupa juga sertakan beberapa makanan ringan, kue, cokelat atau lainnya.

22. Travel Bag

Travel Bag

Mudik menjadi salah satu tradisi lebaran di Indonesia. Ketika mudik, biasanya akan ada banyak sekali barang yang dibawa dan pastinya membutuhkan tempat yang besar. Nah, travel bag ini dapat menjadi ide hadiah THR menarik bukan?

23. Hampers Lebaran

Hampers Lebaran

Dan yang terakhir ada hampers lebaran. Hampers menjadi ide hadiah THR menarik yang bisa diberikan kepada para konsumen. THR ini juga akan sangat bermanfaat bagi mereka. Kalian bisa memberikan hampers dengan isian beberapa kue kering yang menarik.

Kesimpulan

Mengenai pembahasan diatas, disini dapat kami simpulkan bahwa ide hadiah THR untuk konsumen memiliki banyak sekali rekomendasi. Kalian bisa memilih beberapa rekomendasi diatas dengan memastikan lebih dulu budget yang dimiliki. Mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.

Photo of author

Indra Bonit

Indra Bonit, lulusan S2 Universitas Indonesia, telah membangun karir menulis selama 7 tahun, fokus pada topik lowongan kerja dan gaji. Keahliannya menginspirasi banyak pencari kerja, memadukan penelitian mendalam dengan pengalaman nyata.

Baca Juga