Iberian-Partners.com – Bagi para peminat kerja di dunia bisnis, tentu istilah Market Intelligence adalah hal umum. Namun, untuk beberapa kalangan awam tentu tidak sepenuhnya mengetahui makna dari kosakata tersebut.
Sederhananya, Market Intelligence adalah sebuah aspek vital guna memahami tingkatan sebuah pasar sekaligus membantu pengumpulan data kompetitor. Dengan begitu, setiap individu yang menerapkannya tentu berkesempatan memperoleh keuntungan.
Selain diterapkan untuk mencapai keuntungan, strategi ini juga kerap diambil sebagai alternatif ketika seorang hendak mengambil keputusan secara tepat. Bahkan, strategi Market Intelligence pun terbagi menjadi beberapa jenis yang dikelompokkan berdasarkan kebutuhan.
Bagi Anda yang belum sepenuhnya memahami istilah Market Intelligence, berikut adalah penjelasan lengkap terkait pengertian, jenis-jenis serta beberapa keuntungan ketika diterapkan pada bisnis.
Market Intelligence Adalah

Pada umumnya, Market Intelligence adalah strategi dalam sebuah bisnis lewat metode analisis serta menilai berbagai informasi yang memuat nilai relevan sesuai kebutuhan perusahaan.
Di mana, informasi tersebut bisa termuat dalam aspek tentang sikap ataupun perilaku pasar, situasi kondisi pesaing hingga berbagai perubahan lingkungan industri secara menyeluruh.
Terlepas dari faktor pengumpulan info kompetitor, ketika sudah terkumpul informasi tersebut memungkinkan Anda bisa menjadikannya sebagai pokok analisis atau alternatif bantuan pada proses mengambil keputusan.
Namun, untuk menerapkan strategi itu setiap pengusaha harus mengetahui jika terdapat sejumlah komponen penting lain seperti pengetahuan produk, metode pemasaran hingga analisa minat customer.
Contoh Marketing Intelligence

Guna mempermudah setiap individu dalam menerapkan strategi Market Intelligence, penting bagi Anda mengetahui segala jenis komponen di dalamnya. Secara umum, terdapat 4 kategori penting yang mempunyai kemampuan berbeda untuk mengumpulkan informasi sesuai kebutuhan perusahaan.
Berikut adalah komponen Market Intelligence”
Competitor Intelligence
Competitor Intelligence adalah komponen terkait informasi bisnis pesaing. Namun, perlu diingat jika informasinya bukan dalam bentuk ilegal. Sebab, pengambilannya dilakukan melalui sumber di mana dapat masyarakat luas akses dengan mudah.
Informasi dari Competitor Intelligence umumnya adalah:
- Struktur perusahaan
- Visi misi
- Ketersediaan produk atau jasa yang dijual
- Kualitas produk maupun jasa
Meski dikategorikan sebagai data umum, beberapa poin di atas tentu bisa membantu bisnis pribadi seseorang mengalami perkembangan jika mendalami informasi usaha kompetitor.
Product Intelligence
Product Intelligen umumnya berfokus terhadap perbandingan produk milik bisnis pribadi maupun pesaing. Di mana, tujuan dilakukannya pengumpulan informasi ini adalah supaya dapat mengembangkan hasil produksi dengan lebih baik lagi dari aspek kekurangan kompetitor.
Customer Understanding
Selain memperhatikan produk, pemahaman karakteristik customer atau pelanggan juga menjadi aspek penting guna mengembangkan bisnis. Maka dari itu, setiap pendiri perusahaan tentu harus mengetahui kebutuhan customer, pola pembelian, preferensi serta penyebab seseorang meninggalkan jasa atau produk instansi.
Informasi penting komponen Market Intelligence ini nantinya akan membantu perusahaan untuk menyediakan produk atau jasa sesuai kebutuhan pasar.
Market Understanding
Terlepas dari aspek produk dan pelanggan, pasar juga perlu dianalisa guna mencapai target keuntungan. Pasalnya, keberadaan informasi mengenai analisa kebutuhan pasar memungkinkan setiap pelaku usaha menyediakan jasa atau produk sesuai minat di pasaran.
Keuntungan Market Intelligence

Setelah mengumpulkan keperluan Market Intelligence atau data eksternal yang diperoleh dari suatu perusahaan, kumpulkan data-data tersebut untuk membuat keputusan akurat.
Tentu setiap perusahaan menerapkan hal demikian guna menentukan peluang pasar supaya bisa merumuskan promosi, optimasi, brand awareness serta peluang penjualan. Selain menjadi aspek penting, terdapat beberapa keuntungan bagi para pengusaha ketika menerapkan strategi Market Intelligence di antaranya adalah:
Pandangan Komprehensif Pasar
Keuntungan pertama menggunakan strategi Market Intelligence adalah memberi pandangan komprehensif atau menyeluruh terhadap pasar. Selain memahami kondisi, pesaing, peluang serta ancaman, sebuah instansi tentu bisa mengambil keputusan berdasarkan informasi secara akurat dan tepat waktu.
Bahkan Market Intelligence pun bisa membantu seseorang menentukan strategi pemasaran paling efektif, memperkirakan kebutuhan pasar hingga memahami tren pasar untuk menilai kemampuan dalam bersaing.
Retensi Pelanggan
Retensi Pelanggan adalah kemampuan perusahaan menjadikan customer baru sebagai pembeli tetap serta mencegah pelanggan beralih ke jasa atau produk kompetitor. Dengan adanya Market Intelligence tentu perusahaan bisa menyesuaikan produk maupun layanan sesuai kebutuhan pasar.
Hal demikian bisa membantu perusahaan membangun hubungan baik bersama pelanggan, memantau kepuasan serta identifikasi masalah potensial sebelum terjadinya pemutusan relasi antara penyedia dan pengguna.
Memperbaiki Proses Penjualan
Keuntungan berikutnya adalah memperbaiki proses penjualan baik secara langsung maupun tidak langsung. Adanya wawasan terkait kebutuhan pasar tentu menjadikan strategi pemasaran yang diterapkan oleh sales.
Informasi tersebut juga bisa digunakan untuk memutuskan segmen pelanggan paling menjanjikan, mengembangkan pesan serta posisi efektif bagi produk atau layanan. Bahkan, harga bisa disesuaikan jika sudah sesuai berdasarkan harapan maupun kebutuhan pelanggan.
Keunggulan Kompetitif
Keuntungan selanjutnya adalah memberikan keunggulan kompetitif untuk perusahaan. Hasil analisis informasi pasar, kompetitor, tren serta pelanggan memungkinkan instansi bisa mendapatkan wawasan bernilai yang berpengaruh terhadap strategi bisnis.
Setelah unggul, perusahaan juga berpeluang guna mengidentifikasi peluang, mengembangkan produk atau meningkatkan pelayanan semakin efisien dibanding pesaing.
Bahkan, strategi Market Intelligence juga memberikan kesempatan perusahaan memprediksi perubahan tren pasar. Selain itu, secara proaktif setiap instansi akan menyesuaikan agendanya agar semakin kompetitif.
Tips Meningkatkan Market Intelligence

Sebagai pemula, tentu beberapa kalangan mengalami sedikit kendala ketika hendak menerapkan strategi Marketing Intelligence. Di mana, terdapat sejumlah tips untuk mempermudah Anda dalam penerapannya pada bisnis pribadi. Berikut adalah referensinya:
Utamakan Kualitas Data
Dalam proses meningkatkan Market Intelligence, pastikan Anda selalu gunakan data berkualitas guna menunjang kebutuhan usaha. Hal ini bisa dilakukan dengan analisa secara langsung ke bisnis pesaing lalu berperan layaknya seorang customer.
Buat Tim Penjualan
Adapun cara lain seperti membuat tim khusus penjualan, nantinya pembentukan kelompok tersebut bertujuan agar mengetahui tren sesuai kebutuhan pasar, tahu akan kelebihan maupun kekurangan kompetitor hingga mencari calon klien.
Analisis dengan Tepat
Lakukan analisa dengan tepat bisa dilakukan dengan perantara platform yang fleksibel. Hal demikian memungkinkan tim penjualan bisa menentukan keputusan terbaik pada saat Anda butuhkan.
Kumpulkan Feedback Pelanggan
Tips selanjutnya, tingkatkan Market Intelligence dengan mengumpulkan feedback customer. Umpan balik tersebut umumnya dibutuhkan tim penjualan sebagai bahan evaluasi guna memperbaiki kekurangan layanan atau produk.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan jika Market Intelligence adalah strategi kecerdasan pemasaran. Artinya ialah sebuah kemampuan perihal mengumpulkan serta menganalisis data sebagai bentuk upaya antisipasi berkaitan dengan pengambilan keputusan.
Sekian informasi dari Iberian-Partners.com, semoga membantu dan bermanfaat.