Gaji

Gaji Penjaga Pantai Semua Jabatan 2024, Bonus dan Tunjangan

Indra Bonit

Gaji Penjaga Pantai Semua Jabatan, Bonus dan Tunjangan
Ilustrasi Gaji Penjaga Pantai, Source Image: pelatihanpariwisata.com

Iberian-Partners.com – Untuk menjaga keselamatan dan keamanan pengunjung pantai, pihak pengelola pantai juga biasanya akan menempatkan beberapa penjaga pantai di beberapa titik. Sebenarnya berapa sih gaji penjaga pantai dan apa saja tugasnya?

Pada pembahasan kali ini kami akan membagikan informasi terkait besaran gaji penjaga pantai. Ya, terkadang informasi upah atau gaji kerap kali mengundang pertanyaan bagi banyak orang, terlebih dengan profesi-profesi yang dinilai cukup jarang diketahui.

Penjaga pantai merupakan profesi penting yang umumnya ada di lingkungan tempat wisata pantai khususnya. Mereka memiliki tugas untuk memantau keadaan laut sekitar serta melakukan pertolongan ketika ada insiden di lingkungan pantai tersebut.

Profesi satu ini juga hampir ada di tempat wisata pantai di hampir seluruh Indonesia. Mengetahui lebih jelas terkait besaran gaji penjaga pantai berikut bonus dan tunjangannya, langsung saja kita masuk ke ulasan berikut ini.

Tugas dan Tanggung Jawab Penjaga Pantai

Tugas dan Tanggung Jawab Penjaga Pantai

Penjaga pantai adalah orang-orang yang bertugas untuk menjaga lingkungan wisata (pantai). Profesi ini juga harus sigap serta tanggap ketika terjadi kecelakaan di area tersebut, seperti tenggelam atau kecelakaan lainnya.

Seseorang yang menjalani profesi sebagai penjaga pantai juga harus mengikuti program khusus serta menerima pelatihan diperlukan. Ini juga sudah menjadi syarat penting agar bisa menjadi penjaga pantai dan semua prosedurnya harus diikuti.

Nah berbicara mengenai tugas dan tanggung jawabnya, penjaga pantai tentunya memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai berikut.

  • Memberikan keamanan dan kenyamanan para pengunjung pantai serta berpartisipasi dalam upaya pencarian dan penyelamatan korban.
  • Penjaga pantai juga harus menjadi responden pertama dalam situasi yang memungkinkan.
  • Dalam kasus mati lemas, petugas harus melakukan tindakan penyelamatan jiwa seperti CPR.
  • Memberikan arahan kepada para pengunjung agar selalu mengikuti aturan yang telah ditetapkan.

Gaji Penjaga Pantai

Gaji Penjaga Pantai

Setelah mengetahui informasi diatas terkait tugas dan tanggung jawab sebagai penjaga pantai, berikutnya kita masuk ke pembahasan utama mengenai gaji penjaga pantai. Penting diketahui bahwa profesi ini masuk dalam Tenaga Usaha Jasa Perlindungan.

Untuk profesi lebih spesifik ke wisata pantai, disini kita akan menemukan beberapa profesi, mulai dari Lifeguard, Patroli Pantai dan lain sebagainya. Gaji penjaga pantai di Indonesia umumnya akan dibayarkan per bulan dengan ketentuan sebagai berikut.

  • Mayoritas Tenaga Usah Jasa Perlindungan akan mendapatkan gaji berkisar Rp 2.085.791 sampai dengan Rp 4.790.022.
  • Gaji bulanan untuk level pemula berkisar Rp 2.085.791 sampai dengan Rp 4.290.022.
  • Setelah memiliki pengalaman kerja selama 5 tahun lebih, gaji penjaga pantai dan lainnya akan berada di kisar Rp 2.324.510 sampai dengan Rp 4.790.022.

Informasi gaji penjaga pantai diatas juga mungkin akan berbeda-beda di setiap wilayah yang ada. Jadi bisa dikatakan bahwa informasi diatas hanya sebagai gambaran saja. Untuk mengetahui lebih jelasnya, kalian bisa langsung bertanya kepada pihak-pihak yang menaungi Tenaga Usaha Jasa Perlindungan tersebut.

Bonus dan Tunjangan Profesi Lifeguard

Bonus dan Tunjangan Profesi Lifeguard

Lanjut ke pembahasan berikutnya yaitu mengenai bonus dan tunjangan penjaga pantai. Sama halnya dengan para pekerja di sebuah perusahaan, penjaga pantai juga kemungkinan akan mendapatkan bonus beserta tunjangan.

Hanya saja disini kami belum bisa menyampaikannya secara jelas karena keterbatasan informasi yang kami dapatkan. Umumnya profesi penjaga pantai ini akan bernaung dalam sebuah organisasi atau perusahaan.

Maka dari itu, bonus dan tunjangan sudah pasti akan didapatkan. Namun, besaran pasti terkait bonus dan tunjangan diberikan juga akan tergantung pada kebijakan masing-masing organisasi nya. Nah umumnya penjaga pantai akan mendapatkan benefit berupa:

  • Uang makan
  • Uang transport
  • Bonus kinerja
  • Bonus Akhir tahun
  • Tunjangan Hari Raya
  • Tunjangan lain-lain

Kualifikasi Menjadi Penjaga Pantai

Kualifikasi Menjadi Penjaga Pantai

Untuk bisa menjalani profesi sebagai penjaga pantai, disini kalian harus menyelesaikan pelatihan relevan terlebih dahulu untuk mendapatkan sertifikat gelar. Pelatihan diikuti biasanya akan memakan waktu antara 4 sampai dengan 6 hari, dan disini kalian harus memahami setidaknya 70% dari isi pelatihan tersebut.

Selain memiliki keahlian dalam bidang-bidang yang telah ditentukan, berikut ini beberapa kualifikasi lengkap untuk bisa menjadi penjaga pantai, diantaranya sebagai berikut.

  • Memiliki keahlian dan teknik berenang dengan baik.
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
  • Memiliki fisik yang sehat, bugar dan prima.
  • Harus selalu aktif bergerak.
  • Selalu tenang dalam keadaan darurat atau apapun.
  • Sigap dan cekatan ketika terjadi kecelakaan di area penjagaan.

Selain wajib memenuhi kualifikasi diatas, buat kalian yang ingin melamar pekerjaan sebagai Lifeguard atau penjaga pantai juga harus memenuhi syarat-syarat berikut.

  • Usia minimal 18 tahun
  • Minimal pendidikan SMA/SMK.
  • Memiliki sertifikat pelatihan khusus.
  • Kemampuan berenang yang baik.
  • Kemampuan melakukan pertolongan pertama dengan baik dan benar.
  • Berwawasan luas terkait area pantai yang dijaga.
  • Memiliki komunikasi yang baik dan mampu bekerja sebagai tim.

Info Lowongan Kerja Penjaga Pantai

Info Lowongan Kerja Penjaga Pantai

Jika kalian berminat melamar kerja sebagai penjaga pantai, kalian bisa langsung mengunjungi halaman ini. Kami akan selalu menyediakan informasi lowongan kerja untuk banyak posisi pekerjaan dari semua perusahaan yang ada di Indonesia maupun luar negeri.

Untuk lowongan kerja penjaga pantai ini menjadi salah satu profesi pekerjaan yang cukup banyak diminati. Selain gaji penjaga pantai yang cukup besar, pengalaman kerja juga menjadi salah satu hal yang banyak dicari oleh pelaku profesi ini.

Dimana mereka juga nantinya bisa mencoba untuk melamar sebagai Lifeguard di pantai atau kolam renang yang ada di luar negeri untuk bisa mendapatkan gaji yang lebih besar.

Kesimpulan

Itulah beberapa informasi yang bisa kami sampaikan mengenai gaji penjaga pantai, berikut bonus dan tunjangannya. Hanya ini saja yang bisa kami sampaikan, semoga adanya penjelasan diatas bisa bermanfaat dan membantu kalian yang tengah mencari informasi terkait gaji penjaga pantai atau Lifeguard.

Photo of author

Indra Bonit

Indra Bonit, lulusan S2 Universitas Indonesia, telah membangun karir menulis selama 7 tahun, fokus pada topik lowongan kerja dan gaji. Keahliannya menginspirasi banyak pencari kerja, memadukan penelitian mendalam dengan pengalaman nyata.

Baca Juga