Iberian-Partners.comĀ – PT Astra Honda Motor (AHM) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang perakitan dan distributor sepeda motor merek dan tipe Honda. Perusahaan ini menjadi satu-satu Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) motor Honda untuk pasar Indonesia.
PT Astra Honda Motor saat ini sedang mencari pekerja untuk posisi Logistic & Distributor Controller yang berlokasi di Kantor Pusat, Jakarta. Bagi lulusan D3 jurusan Teknik Informatika/Teknik Komputer/Teknik Elektro/Sistem Informasi/Teknik Industri yang tertarik dengan gaji 5,8 juta rupiah, silahkan melihat kualifikasi berikut:
Lowongan Kerja PT Astra Honda Motor (AHM) Logistic & Distribution Controller Jakarta
Tugas
- Melakukan support pelaksanaan kegiatan logistic & distribution division.
- Melakukan support kegiatan inovasi dilingkungan logistic & distribution division.
- Melakukan aktivitas, monitoring, realisasi dan pelaporan budget dalam divisi sehingga penggunaan dan pelaporan budget menjadi lebih efektif.
- Melakukan penyimpanan maupun pengiriman dokumen dalam divisi maupun project inovasi yang dilakukan dalam divisi.
Kualifikasi
- Telah lulus/semester akhir D3 jurusan Teknik Informatika/Teknik Komputer/Teknik Elektro/Sistem Informasi/Teknik Industri.
- Minimal IPK 3,00.
- Maksimal usia 25 tahun.
- Mampu bekerja secara mandiri dan memiliki daya analisa baik.
Cara Melamar Kerja di PT Astra Honda Motor (AHM)
- Membuat CV lamaran terlebih dahulu dengan baik dan rapi.
- Mempersiapkan berkas lamaran yang dibutuhkan sesuai syarat perusahaan.
- Mengirimkan surat lamaran kerja melalui Email atau Website resmi PT Astra Honda Motor.