Iberian-Partners.com – Saat ini, PT Indosps Bogatama Sukses sedang membuka lowongan kerja pada posisi Regulatory Staff Admin untuk lulusan S1 yang bersedia untuk ditempatkan di wilayah Jakarta Barat.
Bekerja sebagai Regulatory Staff Admin di PT Indosps Bogatama Sukses, nantinya kamu akan mendapatkan gaji sekitar 4,5 jutaan per bulan dengan memiliki tugas utama untuk mendokumentasikan segala administrasi terkait regulasi dan registrasi produk.
Bagi yang berminat melamar lowongan kerja di PT Indosps Bogatama Sukses wilayah Jakarta Barat pada posisi Regulatory Staff Admin, silakan simak lebih lanjut mengenai informasinya yang akan dijelaskan di bawah ini.
Lowongan Kerja Regulatory Staff Admin PT Indosps Bogatama Sukses Jakarta Barat
Tugas
- Mendokumentasikan segala administrasi terkait regulasi dan registrasi produk.
- Mengurus berkas pendaftaran produk kepada BPOM agar mendapatkan ijin edar.
- Melakukan pendaftaran ulang jika masa ijin edar produk sudah habis.
- Menyiapkan dan menyerahkan sertifikasi Halal kepada BJPH/LPPOM MUI.
Kualifikasi
- Berusia maksimal 30 tahun.
- Pendidikan minimal S1 Teknologi Pangan, Teknologi Industri Pertanian, Biologi, Kimia atau jurusan lain yang relevan.
- Minimal 1 tahun pengalaman dalam bidang serupa atau fresh graduate.
- Memahami prosedur registrasi BPOM untuk produk pangan olahan impor (ML).
- Memahami prosedur registrasi PSAT untuk produk luar negeri (PL).
- Memahami implementasi GMP, HAS, SMKPO dan CPPOB.
- Memiliki kemampuan analisa yang baik.
- Dapat bekerja tim dan individu.
- Mampu bekerja cepat, mandiri, detail, teliti, inisiatif dan bertanggung jawab.
- Menguasai Ms. Office dan mampu berbahasa inggris (minimal pasif).
- Bekerja Senin sampai Jum’at
- Bersedia ditempatkan di Kapuk, Jakarta Barat.
Cara Melamar Kerja di PT Indosps Bogatama Sukses
- Persiapkan CV lamaran terlebih dahulu.
- Kemudian buka formulir yang sudah disediakan.
- Isilah beberapa informasi yang dibutuhkan untuk melakukan pendaftaran.
- Pastikan kamu sudah melampirkan CV lamaran pada kolom yang tersedia.
- Setelah itu, kirimkan formulir pendaftaran.