Iberian-Partners.com – PT Internet Mulia Untuk Negeri atau lebih dikenal NEXA saat ini sedang membuka lowongan kerja pada posisi Sales Officer untuk penempatan di wilayah Semarang. Jika kamu memiliki ketertarikan dengan dunia sales dan merupakan lulusan D1/D3, tentu loker ini cukup cocok untuk kamu coba.
PT Internet Mulia Untuk Negeri (NEXA) sendiri menjadi perusahaan yang bergerak dalam bidang Informasi Teknologi (IT). Yang dimana ketika kamu berhasil menjadi Sales Officer di perusahaan ini, nantinya akan mendapatkan penghasilan sekitar 3 jutaan per bulan dan berpeluang mendapatkan karir bagus.
Jika kamu tertarik dengan loker ini, silahkan lihat penjelasan lengkap dan detail terkait loker Sales Officer di PT Internet Mulia Untuk Negeri (NEXA) Semarang yang telah kami siapkan di bawah ini.
Lowongan Kerja Sales Officer PT Internet Mulia Untuk Negeri Semarang
Tugas
- Melakukan daily activity.
- Membangun hubungan dengan pelanggan potensial dan menjual produk/layanan perusahaan.
- Mengidentifikasi peluang baru dan mengembangkan portofolio pelanggan yang ada.
- Mempresentasikan produk atau layanan kepada pelanggan, melakukan negosiasi harga, dan menutup penjualan.
- Melakukan pelaporan penjualan secara berkala sesuai prosedur perusahaan.
- Bekerja sama dengan tim penjualan dan departemen lainnya untuk mencapai tujuan perusahaan.
Kualifikasi
- Pendidikan minimal D1/D3.
- Memiliki kemampuan komunikasi verbal yang baik.
- Memiliki kemampuan negosiasi yang baik.
- Memiliki keterampilan dalam menjual dan merancang strategi penjualan yang efektif.
- Memiliki kemampuan untuk menganalisis data pasar dan pelanggan untuk mengidentifikasi peluang penjualan.
- Aktif dan cepat belajar.
- Pengalaman kerja sebelumnya dalam bidang sales/marketing menjadi nilai tambah (khususnya dalam bidang IT).
- Penempatan di Semarang, Jawa Tengah.
Cara Melamar Kerja di PT Internet Mulia Untuk Negeri (NEXA)
- Kunjungi website pendaftaran yang telah disediakan.
- Setelah itu, klik Apply Now atau Lamar Sekarang.
- Nantinya kamu perlu mengikuti petunjuk untuk melakukan pendaftaran.
- Hanya kandidat memenuhi kualifikasi yang akan lolos.