Sekilas PT Bharaka Sarana Jaya
PT Bharaka Sarana Jaya didirikan dengan tujuan untuk menangani bisnis distribusi bahan bakar minyak. Saat ini, PT Bharaka Sarana Jaya menyediakan layanan seperti penyimpanan dan niaga produk-produk yang terkait dengan jasa migas di antaranya retail bahan bakar minyak, transportasi jasa pengolahan depot dan supply base service dan lainnya.
PT Bharaka Sarana Jaya kini menjadi agen resmi PT Pertamina dengan jaringan dan kompetensi yang kuat sebagai kunci menentukan eksistensi dari sebuah perusahaan. Di mana kompetensi tersebut adalah di sektor migas yang dimiliki perusahaan yang akan terus dikembangkan dan menjadikan perusahaan yang diperhitungkan oleh para pesaing lainnya.
- Visi: Menjadi perusahaan terpercaya dalam bisnis produk dan jasa MIGAS di Indonesia.
- Misi: Melakukan usaha di bidang penyediaan, pemasaran, penyimpanan dan distribusi khususnya untuk produk dan jasa MIGAS di Indonesia. Memberi layanan prima dan kompetitif kepada pelanggan.
Alamat (Head Office):
Gd ALDEVCO OCTAGON Lt. 3, Jalan Warung Buncit Raya No. 75, Jakarta Selatan, 12740.