Cari Loker ...

PT Mineral Industri Indonesia (Persero)

PT Mineral Industri Indonesia (Persero) atau disebut (MIND ID) adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang industri pertambangan Indonesia. Perusahaan ini memiliki beberapa anggota perusahaan yang terdiri dari PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM dan PT Timah Tbk.

Perusahaan ini hadir untuk mengeksplorasi, menjelajah dan mencari cara inovasi terbaru untuk memperoleh dan mengelola potensi kekayaan sumber daya mineral serta Batubara di Indonesia. PT Mineral Industri Indonesia adalah wajah Indonesia yang kaya akan sumber alam dan talenta dari putra-putri Indonesia yang siap berkarya dan bersinergi memberikan yang terbaik buat negeri.

Sebagai perusahaan terbesar BUMN, PT Mineral Industri Indonesia (Persero) memiliki visi dan misi yang sangat baik di antaranya seperti:

Visi PT Mineral Industri Indonesia (Persero)

Menjadi  perusahaan sumber daya alam terintegrasi global terkemuka dengan komitmen tinggi kepada masyarakat dan lingkungan.

Misi PT Mineral Industri Indonesia (Persero)

  • Menciptakan kemakmuran untuk negara, masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan.
  • Menguasai cadangan dan sumber daya alam di Indonesia dengan bisnis hulu dan hilir yang bertaraf kelas dunia.
  • Menciptakan nilai perusahaan melalui bisnis dan hulu dan hilir yang terintegrasi.
  • Mewujudkan operational excellence melalui peningkatan sinergi, produktivitas, dan mengadopsi teknologi terkini.
  • Memimpin pasar dan mewujudkan keunggulan global sebagai perusahaan sumber daya alam yang terkemuka dalam inovasi dan teknologi, kemitraan, business and market intelligence, dan manajemen energi.
  • Merekrut talenta terbaik untuk seluruh aktivitas perusahaan.

Sekilas PT Mineral Industri Indonesia (Persero)

PT Mineral Industri Indonesia (Persero) atau disebut (MIND ID) adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang industri pertambangan Indonesia. Perusahaan ini memiliki beberapa anggota perusahaan yang terdiri dari PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM dan PT Timah Tbk.

622127938750 / 622127936331 [email protected] https://mind.id/

Lowongan Kerja di PT Mineral Industri Indonesia (Persero)