Kursus

Kursus Alat Berat Langsung Kerja dan Jenis Kursus Paling Diincar

Giring Erlangga

Kursus Alat Berat Langsung Kerja

Di Indonesia terdapat beberapa lembaga pendidikan yang menyediakan kursus alat berat langsung kerja pada perusahaan ternama. Ada begitu banyak pilihan tempat pelatihan dengan biaya cukup terjangkau hingga gratis.

Setiap tempat kursus alat berat langsung kerja ini tentunya menyiapkan fasilitas Alat Pelindung Diri (APD) untuk digunakan oleh peserta. Kemudian kalian juga dapat memilih jenis pelatihan alat berat.

Mulai dari kursus alat berat excavator, dump truck, bulldozer, crane, wheel loader dan masih banyak lagi. Berdasarkan dari jenis alat berat tersebut, semuanya sama-sama berpeluang langsung kerja di sebuah perusahaan dalam ataupun luar negeri.

Kami telah menyiapkan sejumlah rekomendasi tempat kursus alat berat langsung kerja di mana mungkin kalian akan berminat untuk mengikutinya. Pembahasan lebih lengkapnya, silakan simak ulasan di bawah ini.

Jenis Kursus Alat Berat Paling Diincar

Kemampuan dalam mengoperasikan alat-alat berat sangat dibutuhkan dalam dunia pertambangan, pembukaan lahan ataupun bangunan. Supaya diterima sebagai operator alat berat, pastinya diperlukan guna mengikuti pelatihan bersertifikat.

Dengan begitu peluang diterima kerja sebagai operator semakin meningkat. Adapun beberapa rekomendasi jenis kursus alat berat paling diincar oleh orang-orang serta perusahaan besar.

1. Wheel Loader

Alat Berat Wheel Loader
Source: suryametalindo.id

Pelatihan wheel loader ini mencakup cara pengoperasian dengan baik. Kemudian kursus tersebut mengaitkannya pada cara perawatan serta pengecekan alat sebelum dioperasikan. Faktor hingga aturan K3 juga diajarkan kepada para siswa pelatihan di kursus wheel loader.

Sementara itu materi teori kursus wheel loader berisi pengenalan unit, yaitu aplikasi serta fungsi instrument control panel. Sedangkan pembelajaran pengoperasian unit diisi pembekalan teknik dasar, prosedur hingga fungsi komponen wheel loader.

Dalam praktek pengoperasian wheel loader meliputi pengenalan unit komponen serta cara mengoperasikan unit mesin. Hasil dari pelatihan ditujukan agar kalian menjadi peserta dengan keterampilan menguasai alat berat tersebut.

2. Crane

Crane Alat Berat
Source: nesscampbell.com

Kursus alat berat langsung kerja paling banyak diincar oleh orang-orang adalah operator crane. Latihan tersebut bertujuan supaya peserta dapat meminimalisir kecelakaan kerja maupun mengevaluasi bahaya di lapangan.

Penggunaan metode kursus crane berupa penjelasan materi, sesi tanya jawab hingga langsung praktek. Untuk materinya di antara lain, jenis keran terminology, pengoperasian serta pengetahuan keamanan.

3. Excavator

Alat Berat Excavator
Source: volvoce.com

Pelatihan excavator bertujuan membuat peserta lebih mahir ataupun canggung dalam melaksanakan kerja di lapangan. Pemberian materi latihan meliputi dumping, ditching, excavation, loading serta traveling. Setelah lulus mengikuti kursus tersebut, kalian diberi sertifikat dari Dinas Tenaga Kerja.

Metode kursus excavator kebanyakan adalah teori dan praktek. Metode latihan teori dilaksanakan indoor, sedangkan praktek langsung di lapangan. Peserta kursus juga diberi ilmu dasar, pemeliharaan, keamanan dalam bekerja, laporan pekerjaan dan stimulasi.

4. Bulldozer

Alat Berat Bulldozer
Source: topmarkfunding.com

Bulldozer merupakan alat berat yang sering digunakan dalam pekerjaan penggalian, penggusuran ataupun mendorong material. Ketika mengikuti kursus alat berat tersebut, peserta diajarkan cara mengoperasikan di kondisi tanah becek, berlumpur, berbatu dan di area hutan.

Peserta kursus alat berat bulldozer akan diberikan materi pengetahuan dasar alat berat, materi tenaga penggerak, hidrolik, perawatan dan pemeliharaan. Sedangkan materi prakteknya mencakup pengenalan unit sera cara mengoperasikan alat.

5. Dump Truck

Alat Berat Dump Truck
Source: agunglogistics.co.id

Pada kursus alat berat dump truck, peserta diajarkan cara mengoperasikan kendaraan dengan benar sehingga dapat mencegah terjadinya kecelakaan kerja. Kemudian kalian juga diberikan penjelasan mengenai cara bagaimana merawat alat tersebut.

Peserta kursus dump truck diberi teori berupa pengenalan komponen, unit, fungsi, cara mengoperasikan dan pengendalian. Materi pelatihan biasanya berisi pengetahuan dasar tenaga penggerak hingga faktor keamanan.

Program Pelatihan Operator Alat Berat

Program Pelatihan Operator Alat Berat
Source: halodoc.com

Dalam kursus pelatihan sebagai operator alat berat, seseorang akan dikenalkan tahapan atau program yang harus dijalani. Hal itu bertujuan agar kalian dapat mengoperasikan kendaraan tanpa kendala serta terhindar kecelakaan kerja. Beberapa program kursus operator ini diterapkan di seluruh lembaga pelatihan.

1. Mengenalkan Peralatan Alat Berat

Program kursus alat berat langsung kerja menawarkan pembelajaran tentang pengenalan segala macam peralatan, seperti operator pesawat, side boom, trailer, dump truck, bulldozer, loader hingga excavator. Adanya program pelatihan ini dinilai mampu meningkatkan kapasitas setiap peserta untuk memberikan hasil maksimal dalam bekerja.

2. Menerapkan Kerja Berdasarkan Bidang

Dalam kursus alat berat langsung kerja, pihak lembaga akan menawarkan pekerjaan berdasarkan bidang yang dikuasai peserta. Meskipun memahami seluruh materi, tetapi setiap peserta hanya mendapatkan satu bidang wajib untuk dikuasai. Hal itu bertujuan supaya mampu memberi kepuasan terhadap perusahaan tempat bekerja.

3. Mengembangkan Skill Peserta

Program kursus alat berat langsung kerja yang ketiga yakni pengembangan skill setiap peserta. Pastinya semua materi wajib dipahami ataupun dipelajari dengan fokus serta konsisten. Hal itu menjadikan kalian semakin memahami cara mengoperasikan maupun merawat alat berat sesuai SOP.

4. Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Tak kalah penting, lembaga kursus juga akan mengajarkan cara menjaga keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Hal itu dikarenakan pekerjaan mengoperasikan alat berat di lapangan selalu ada korban setiap tahunnya. Meskipun begitu jika sudah memiliki pemahaman K3 maka peserta dapat mencegah terjadinya kecelakaan kerja.

5. Penempatan Kerja Sesuai Hasil Akhir

Terakhir yaitu pihak lembaga kursus langsung kerja akan menempatkan peserta di tempat bekerja sesuai hasil akhir pelatihan. Ketika menjalani edukasi atau In House Training mendapatkan ujian tulis dan praktek berdasarkan ketentuan.

Apabila lulus ujian tersebut, maka langsung ditempatkan pada posisi terbaik dengan dilengkapi jaminan sosial. Sedangkan bagi yang tidak lulus dapat mengulang kembali guna memperoleh kematangan sebelum bekerja di lapangan.

Pilihan Kursus Alat Berat Langsung Kerja

Ingin mengikuti pendidikan di lembaga kursus alat berat langsung kerja? Tenang, kami telah menyiapkan rekomendasinya untuk kalian. Ada beberapa pilihan tempat pelatihan yang berada di Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Kalimantan, Sumatera hingga Sulawesi. Dengan begitu kalian dapat memilih tempat kursus terdekat dari rumah.

Namun perlu diketahui bahwa setiap kursus alat berat ini memiliki biaya yang berbeda-beda. Meskipun begitu tak perlu khawatir karena besaran biayanya relatif murah dan tentunya kalian akan memperoleh ilmu lebih banyak.

1. Indonesia Learning Center (ILC)

Indonesia Learning Center Kursus Alat Berat
Source: ilcbeyond.com

Indonesia Learning Center (ILC) merupakan sebuah lembaga pendidikan keterampilan profesional yang mengajarkan peserta kursus alat berat hingga menguasai skill dasar. Lembaga tersebut mengkhususkan diri sebagai pusat pendidikan guna mencetak SDM handal, berkarakter serta terampil mengoperasikan alat berat.

Indonesia Learning Center menjadi lembaga kursus alat berat pertama di Kota Malang Jawa Timur. ILC sudah meluluskan lebih dari 2000 peserta pelatihan di mana langsung kerja pada beberapa perusahaan tambang ternama di Indonesia. Selain itu Indonesia Learning Center juga dipercaya sebagai partner untuk peningkatan ataupun pengembangan bisnis.

AlamatJalan Simpang L.A. Sucipto No.6, Pandanwangi, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126
Nomor Telepon0881027307748
Jam OperasionalSenin – Sabtu
07.00 – 16.00
RuteGoogle Maps

2. Synergy Solusi

Synergy Solusi Kursus Alat Berat
Source: Gmaps

Kemudian ada kursus alat berat dari Synergy Solusi di mana sudah cukup berpengalaman dalam melatih pesertanya sampai terampil. Lembaga tersebut terkenal karena melakukan kerjasama dengan perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Tak perlu ragu untuk mendaftarkan diri di Synergy Solusi karena kalian akan dilatih secara langsung oleh pelatih profesional berpengalaman.

Lalu, berapa lama proses pelatihan dari Synergy Solusi? Waktu kursus alat berat di tempat ini berbeda-beda. Hal itu ditentukan berdasarkan pada jenis latihan alat berat yang dipilih oleh peserta. Untuk biaya memang tidak gratis, tetapi kalian tidak akan menyesal membayarkan sejumlah uang karena setelah lulus dapat menjadi operator alat berat handal.

AlamatTamansari Hive Office, Jalan DI. Panjaitan No.Kav. 2, RT 11/RW 11, Cipinang Cempedak, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13340
Nomor Telepon08119334860
Jam OperasionalSenin – Jum’at
08.00 – 17.00
Biaya KursusRp 5.000.000
RuteGoogle Maps

3. PT Karya Master Mandiri Indonesia

PT Karya Master Mandiri Indonesia 1

PT Karya Master Mandiri Indonesia (KMMI) menjadi perusahaan kursus alat berat dengan kantor pusat berada di Jakarta. Perusahaan tersebut melatih calon peserta agar dapat menjadi operator terampil sesuai dengan standar Disnaker RI ataupun Internasional. Setelah menyelesaikan kursus alat berat dari KMMI, tentunya akan mendapat sertifikat resmi serta Surat Izin Operator (SIO).

Syarat pendaftaran kursus alat berat di KMMI tergolong cukup mudah karena seorang non pengalaman juga bisa mendaftar. Untuk pendidikan lulus SLTP dan sudah berusia minimal 19 tahun dipersilakan mengikuti program pelatihan operator alat berat. Apabila kalian penasaran terkait biaya, maka langsung saja menanyakan ke kontak atau situs resmi dari PT KMMI.

AlamatJalan Cipinang Elok Blok J no. 147-148 RT.5/RW.10, Cipinang Muara, , Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13420
Nomor Telepon081289996553
Jam OperasionalSenin – Sabtu
08.00 – 17.00
Biaya Kursus
RuteGoogle Maps

4. UT School

UT School Kursus Alat Berat
Source: ogindonesia.com

UT School adalah lembaga kursus pelatihan operator yang dinaungi langsung oleh perusahaan PT United Tractors. Perusahaan tersebut bergerak dalam bidang penyedia mesin serta alat berat terbesar di Indonesia. Oleh karena itu mengikuti kursus dari UT School membuat kalian berpeluang mendapat kerja langsung di perusahaan ternama.

UT School tidak mengharuskan calon peserta kursus memiliki pengalaman kerja di perusahaan tambang. Bahkan seorang fresh graduate non pengalaman diperbolehkan mengikuti pelatihan operator alat berat. Apakah kalian tertarik mendaftarkan diri di UT School? Jika iya, maka silakan kunjungi langsung situs resmi untuk mendapat informasi lebih jelas.

AlamatJatinegara, Jalan Raya Bekasi KM.22, RT.7/RW.1, Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13930
Nomor Telepon02124579999
Jam OperasionalSenin – Jum’at
07.30 – 16.30
Biaya KursusRp 4.800.000
RuteGoogle Maps

5. Lembaga Profesi Teknik dan Manajemen (LPTM)

Lembaga Profesi Teknik dan Manajemen LPTM
Source: lptm.co.id

Lembaga Profesi Teknik dan Manajemen (LPTM) menjadi tempat pelatihan yang menyediakan kursus alat berat cukup lengkap. Lembaga tersebut memiliki kantor pusat berada di kota Makassar Sulawesi Selatan. LPTM menyediakan beberapa pilihan kelompok pelatihan operator, mulai dari kelas andalan, khusus serta pemantapan.

Berapa lama waktu pelatihan operator di LPTM? Untuk waktunya sendiri memang berbeda-beda karena berdasarkan pada kelas kursus yang dipilih oleh peserta. Walaupun tidak gratis, tetapi besaran biaya dari lembaga ini tergolong cukup murah. Peserta juga sudah dipastikan akan mendapat sertifikat pelatihan operator alat berat resmi dari LPTM.

AlamatJalan Ir. Sutami Jalan Lantebung No.25, Parang Loe, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90243
Nomor Telepon082398787870
Jam OperasionalSenin – Sabtu
08.00 – 16.00
Biaya KursusRp 4.300.000 (kelas andalan)
Rp 7.450.000 (kelas khusus)
Rp 650.000 / 30 menit (kelas pemantapan)
RuteGoogle Map

6. Berdiklat

Berdiklat Kursus Alat Berat
Source: sanwaprefab.co.id

Apabila kalian sedang mencari kursus alat berat di pertambangan, maka Berdiklat dapat dijadikan sebagai salah satu pilihan. Lembaga tersebut sudah cukup berpengalaman dalam melatih peserta pelatihan hingga berkompeten menguasai teknik mengemudi dengan baik. Beberapa peserta kursus ini juga mendapat kesempatan langsung kerja pada perusahaan besar di Indonesia.

Berdiklat memberikan materi pelatihan operator alat berat mengenai dasar-dasar, jenis, kegunaan, spare part, maintenance dan masih banyak lagi. Lalu, berapa lama waktu kursusnya? Sayangnya Berdiklat tidak menjelaskan secara rinci mengenai hal itu. Dengan begitu kalian dapat menanyakannya secara langsung ke pihak lembaga melalui nomor telepon atau website resminya.

AlamatJalan Besi Jangkang, Klidon, Sukoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
Nomor Telepon02744530527
Jam OperasionalSenin – Jum’at
08.00 – 17.00
Biaya KursusRp 5.000.000
RuteGoogle Maps

7. Caterpillar

Caterpillar Kursus Alat Berat
Source: cat.com

Banyak orang lebih mengenali Caterpillar sebagai sebuah perusahaan produsen peralatan konstruksi serta pertambangan. Padahal perusahaan tersebut juga menyediakan kursus pelatihan alat berat di Indonesia. Apabila kalian mengikuti kursus dari Caterpillar, maka bisa dipastikan akan langsung kerja, entah itu di perusahaan ini atau lainnya.

Selain itu kelengkapan peralatan kursus juga sudah terjamin sehingga pelatihan dapat berjalan dengan baik. Untuk instruktur dari Caterpillar telah bersertifikasi, hal ini dapat membuat peserta lebih cepat menguasai materi pembelajaran. Namun jika kalian ingin menanyakan berapa lama waktu pelatihannya, maka dapat bertanya ke nomor telepon ataupun website resmi perusahaan tersebut.

AlamatBeltway Office Park, Jalan TB Simatupang, RT.7/RW.2, Ragunan, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540
Nomor Telepon081299693812
Jam OperasionalSenin – Sabtu
08.00 – 21.00
Biaya Kursus
RuteGoogle Map

8. Transform Manpower Indonesia

Transform Manpower Indonesia Pelatihan Alat Berat
Source: media.licdn.com

Kursus alat berat langsung kerja selanjutnya adalah Transform Manpower Indonesia yang letaknya berdekatan dengan Jawa Tengah tepatnya berada di Kabupaten Sleman. Lembaga pelatihan tersebut menggunakan metode pembelajaran seperti presentasi, lecture, studi kasus, tanya jawab, brainstorming hingga diskusi. Untuk bisa mengikuti kursus ini seseorang dengan non pengalaman juga diperbolehkan mendaftar.

Meskipun berkantor pusat di wilayah Yogyakarta, Transform MPI kerap mengadakan kursus di daerah Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat hingga Jakarta. Dengan begitu bagi kalian dapat memilih lokasi terdekat dari rumah. Namun Transform MPI memiliki jadwal tersendiri dalam menyelenggarakan kursus pada beberapa kota.

AlamatDusun Pentingsari RT 03/RW 20, Kelurahan Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta
Nomor Telepon02742874380
Jam OperasionalSenin – Sabtu
08.00 – 17.00
Biaya KursusRp 7.000.000
Rute

9. PT Sases

PT Sases Kursus Alat Berat
Source: asuransiastra.com

PT Sases menjadi salah satu lembaga kursus alat berat yang memberi kesempatan bagi peserta untuk langsung kerja di perusahaan besar. Pelatihan dari lembaga pelatihan tersebut tergolong cukup mudah untuk diikuti. PT Sases menggunakan modul pelatihan operator alat berat seperti, pengoperasian aman, perawatan, pemeriksaan hingga kunjungan lapangan (praktek).

Setelah mengikuti kursus alat berat di PT Sases, peserta akan diberikan sertifikat pelatihan operator alat berat yang diterbitkan oleh Kemnaker RI. Tak hanya itu saja, ada juga pengakuan berupa SIO (Surat Izin Operator) dari Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI. Dengan begitu peluang mendapatkan pekerjaan kian besar.

AlamatKlp, Talang Kecamatan Alang-Alang Lebar, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30153
Nomor Telepon0711415998
Jam OperasionalSenin – Sabtu
07.00 – 16.00
Biaya Kursus
RuteGoogle Map

10. SHE Kalimantan

SHE Kalimantan Pelatihan Alat Berat
Source: pakki.org

Selanjutnya ada pilihan kursus alat berat SHE Kalimantan. Bagi beberapa orang yang tinggal di Pulau Jawa tentu tidak memilih lembaga tersebut dikarenakan lokasinya berada di Kalimantan. Oleh karena itu lembaga pelatihan ini jasanya banyak digunakan oleh warga Pulau Seribu Sungai.

SHE Kalimantan menggunakan materi kelompok dasar seperti peraturan perundangan yang berkaitan dengan operator alat berat. Lalu, berapa lama kursus di lembaga ini? Waktunya termasuk cukup singkat karena hanya membutuhkan 3 hari saja sudah selesai. Kemudian peserta diberi sertifikat serta lisensi K3 dari Disnaker Provinsi.

AlamatRuko Perumahan Pelangi B-Point, Jalan Syarifuddin Yoes No.2, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76115
Nomor Telepon081234211078
Jam OperasionalSenin – Sabtu
08.30 – 17.00
Biaya KursusRp 4.000.000
RuteGoogle Maps

Kesimpulan

Itulah beberapa rekomendasi kursus alat berat langsung kerja yang berada di seluruh Indonesia. Calon peserta dapat memilih tempat pelatihan di atas berdasarkan jarak terdekat dari rumah. Demikianlah ulasan singkat ini, semoga dapat memberikan referensi pilihan untuk kalian.


Editor: Ari | Penulis: Giring

Photo of author

Giring Erlangga

Giring Erlangga, lulusan S1 Universitas Gadjah Mada, telah membangun karir sebagai penulis topik pekerjaan dan profesi selama 5 tahun. Dengan keahlian dan dedikasi tinggi, ia menerjemahkan pengalaman dan pengetahuan akademisnya ke dalam tulisan yang inspiratif dan informatif, membantu banyak orang dalam merancang dan mengembangkan karier mereka.

Baca Juga